9 Mahasiswa Universitas Annuqayah Dilepas Berangkat KKN Internasional Plus Umroh ke Tanah Suci 

- Jurnalis

Kamis, 17 Juli 2025 - 12:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelepasan resmi peserta KKN Internasional Plus Umroh Universitas Annuqayah oleh jajaran pimpinan kampus dan perwakilan PT Travel An Namirah (Foto:Warits).

i

Pelepasan resmi peserta KKN Internasional Plus Umroh Universitas Annuqayah oleh jajaran pimpinan kampus dan perwakilan PT Travel An Namirah (Foto:Warits).

SUMENEP – Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional Universitas Annuqayah 2025 resmi dilepas pada Rabu (16/7/2025) malam di halaman Rektor kampus setempat.

Kiai Darorul A’la, Perwakilan dari PT Travel An Namirah bersyukur atas kerja sama yang diinisiasi oleh Universitas Annuqayah.

Dalam sambutannya, ia menyebutkan selain KKN internasional dan umroh dari mahasiswa Universitas Annuqayah, PT Travel An Namirah juga memberangkatkan guru ngaji dan takmir masjid.

“Bekerja sama dengan Annuqayah suatu kehormatan buat An Namirah semoga ke belakang menjadi media keberangkatan berikutnya. Niatkan untuk ibadah,” katanya.

Pihaknya mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada Ponpes Annuqayah Guluk-guluk Sumenep Madura yang telah bekerja sama dan bermitra.

“Terimakasih kepada Ponpes Annuqayah Guluk-guluk Sumenep yang sebesar besarnya. Bukan karena nominalnya tapi Ide yang sangat mulia melalui KKN Internasional ini,” katanya.

Kiai M Mushthafa, M.A, Wakil Rektor IV Universitas Annuqayah yang membidangi Humas, Kerja Sama, Sistem Informasi dan Internasionalisasi mengatakan kegiatan KKN Internasional ini membawa gagasan yang besar.

“KKN Internasional plus umroh ini berusaha untuk mengembangkan kegiatan pendidikan di kampus. Semoga memberikan kontribusi dan kesan positif membawa kampus Universitas Annuqayah masuk ke dunia internasional,” katanya.

Kiai Mushthafa mengimbau agar para peserta meniatkan diri mengharap barokah dari Muassis Pondok Pesantren Annuqayah, yaitu KH Muhammad Syarqawi Al Qudusi.

“Kiai Syarqawi pernah mondok ke Mekkah. Mari niat tabarrukan ke para Masyaikh Annuqayah. Sambil lalu sambungkan ruhani ke kiai Muhammad Syarqawi,” katanya.

Diketahui, Universitas Annuqayah tahun ini memberangkatkan 9 mahasiswa ke Sekolah Indonesia Mekkah untuk menjalankan KKN Internasional plus umroh. 2 mahasiswa putra dan 7 mahasiswa putri didampingi oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Dr. Ach Khotib, M.Pd, Wakil Rektor III dan Dr. Paisun, M.Pd, Kepala LPPM Universitas Annuqayah.

Follow WhatsApp Channel kliktimes.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ziarah Makam KH. Ahmad Dahlan, Pemuda Muhammadiyah Sumenep Teguhkan Spirit Perjuangan
Pengusaha Rokok Sumenep Sambut Baik Ajakan Bupati Beri Beasiswa untuk Pelajar Kurang Mampu
KOKAM PDPM Sumenep Siap Tunjukkan Militansi dalam Apel Akbar di Sleman Yogyakarta
PSHT Sumenep Sahkan 127 Warga Baru, Teguhkan Komitmen Lestarikan Budaya Suro
BEM Universitas Annuqayah Gelar UNIVFEST II, Penabuhan Gebuk Tandai Awal Festival
PDPM Sumenep Ucapkan Selamat Atas Terselenggaranya Musycab IMM
Satlantas Polres Sumenep Gandeng Jasa Raharja, Edukasi Keselamatan di Samsat
ALARM Desak Bupati Sumenep Putus Akses dengan Pengusaha Rokok Nakal
Berita ini 105 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 Juli 2025 - 19:28 WIB

Ziarah Makam KH. Ahmad Dahlan, Pemuda Muhammadiyah Sumenep Teguhkan Spirit Perjuangan

Minggu, 20 Juli 2025 - 15:38 WIB

Pengusaha Rokok Sumenep Sambut Baik Ajakan Bupati Beri Beasiswa untuk Pelajar Kurang Mampu

Minggu, 20 Juli 2025 - 06:52 WIB

KOKAM PDPM Sumenep Siap Tunjukkan Militansi dalam Apel Akbar di Sleman Yogyakarta

Minggu, 20 Juli 2025 - 00:43 WIB

PSHT Sumenep Sahkan 127 Warga Baru, Teguhkan Komitmen Lestarikan Budaya Suro

Sabtu, 19 Juli 2025 - 15:04 WIB

BEM Universitas Annuqayah Gelar UNIVFEST II, Penabuhan Gebuk Tandai Awal Festival

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page