BeritaDaerahNasional

R. Muhammad Yazdan Al Dzaky, Siswa SDIT Al Hidayah Sumenep Sabet Medali Emas Kompetisi Sains Nasional

91
×

R. Muhammad Yazdan Al Dzaky, Siswa SDIT Al Hidayah Sumenep Sabet Medali Emas Kompetisi Sains Nasional

Sebarkan artikel ini
R. Muhammad Yazdan Al Dzaky, siswa kelas IV SDIT Al Hidayah Sumenep, menunjukkan medali emas usai meraih juara pada Kompetisi Venus ke-3 kategori Sains Level B tingkat nasional 2025 di Universitas Kanjuruhan Malang. Foto/Klik Times.

SUMENEP | KLIKTIMES.ID – Usia boleh belia, prestasi tak main-main. R. Muhammad Yazdan Al Dzaky, siswa kelas IV SDIT Al Hidayah Kabupaten Sumenep, sukses mengharumkan nama daerah dengan meraih medali emas pada Kompetisi Venus ke-3 kategori Sains Level B tingkat nasional 2025.

Ajang bergengsi yang digelar di Universitas Kanjuruhan Malang itu diikuti ratusan peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Namun di tengah ketatnya persaingan, Yazdan tampil menonjol dengan performa yang konsisten dan meyakinkan hingga akhirnya berdiri di podium tertinggi.

Capaian tersebut bukan datang secara instan. Di balik medali emas yang ia raih, terdapat proses panjang berupa persiapan matang, latihan rutin, serta dukungan penuh dari orang tua dan pihak sekolah.

“Saya sangat bersyukur dan senang bisa meraih prestasi di kompetisi nasional ini. Keberhasilan ini saya persembahkan untuk orang tua, guru, dan sekolah yang selalu mendukung dan membimbing saya,” ujar Yazdan, Senin (15/12/2025).

Yazdan mengungkapkan, dirinya mempersiapkan kompetisi dengan belajar secara teratur, memperbanyak latihan soal, serta menjaga kedisiplinan dan semangat agar mampu bersaing dengan peserta dari berbagai daerah.

Tak hanya soal kemenangan, kompetisi ini juga menjadi ruang belajar baru bagi Yazdan. Ia mengaku semakin tertantang untuk terus mendalami sains dan mengikuti ajang-ajang akademik lain di masa mendatang.

“Saya belajar banyak hal baru dan semakin termotivasi untuk terus belajar sains dan mengikuti kompetisi yang lebih menantang dan menyenangkan,” tutupnya.

Prestasi yang diraih Yazdan bukan sekadar membanggakan SDIT Al Hidayah, tetapi juga mengangkat nama Kabupaten Sumenep di panggung nasional.

Dengan raihan emas ini, R. Muhammad Yazdan Al Dzaky digadang-gadang mampu terus menorehkan prestasi dan menjadi inspirasi generasi muda Sumenep, khususnya di bidang sains.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *